Salah satu resolusi yang sering diungkapkan adalah melakukan gaya
hidup lebih sehat dan menurunkan berat badan. Bagi mereka yang tak mau
capek untuk berolahraga dan melakukan perubahan gaya hidup sehat,
operasi plastik atau bahkan sedot lemak mungkin jadi jalan pintas.
Tapi, bagi mereka yang yakin dengan motivasi diri untuk menjadi
lebih langsing dengan cara yang sehat dan bugar, otomatis berpikir untuk
mengunjungi pusat kebugaran atau gym.
Belakangan, memang semakin menjamur tempat-tempat pusat kebugaran
yang menawarkan metode baru untuk melangsingkan tubuh dan membantu
mengubah penampilan postur tubuh. Bahkan ada yang mempromosikan bahwa
pusat kebugaran satu ini, berbeda dengan pusat-pusat kebugaran
konvensional lainnya. Bagi mereka yang sibuk, pusat kebugaran ini bisa
jadi pilihan.
Ya, mengusung nama Bodytec, pendirinya, Donny Amaldi meyakini bahwa ini adalah gaya nge-gym masa
depan. Menggunakan alat dari Jerman yang memiliki metode EMS
(Electrical Muscle Stimulation) atau Alat Stimulasi Otot Modern. Jadi
mereka yang datang ke tempat ini, berusaha menstimulus otot. "Seakan-akan kita angkat besi atau latihan weight training lainnya, jadi ototnya dibohongi,"
Untuk orang sibuk
Rajin olahraga supaya tubuh lebih segar biasanya memang sering
dijadikan resolusi tahunan banyak orang. Tapi pada kenyataannya,
resolusi ini lebih sering berakhir jadi cerita.
Mereka yang mendambakan tubuh sehat dengan bentuk yang sedap
dipandang tentu butuh usaha yang berat. Selain harus menjaga pola makan,
harus pula rajin berolahraga. Idealnya, menurut para ahli, dalam
seminggu seseorang butuh olahraga selama 150 menit.
Itu artinya, jika terbiasa olahraga selama 30 menit dalam sehari,
dalam seminggu Anda harus berolahraga sebanyak lima kali. Bukan hal
mudah untuk konsisten menjalani ini.
Bagi mereka yang punya segudang aktivitas, memilih nge-gym pun bisa merusak jadwal kerja. Mereka tak bisa berlama-lama melakukan serangkaian aktivitas di tempat gym jika ingin membentuk postur tubuh jadi lebih langsing dan sedap dipandang.
Untuk itu, sebagai solusinya, Donny si pendiri Bodytec memanfaatkan
EMS. Meski menggunakan listrik, alat ini bersifat sangat natural.
"Seakan-akan sedang angkat beban namun virtual," ucapnya.
Mereka yang mengikuti program latihan ini, akan diminta menggunakan
rompi, dengan getaran listrik yang sudah dibuat standar sesuai dengan
tubuh manusia. Untuk menguji manfaat dari alat ini, Jerman sudah
melakukan riset selama 10 tahun.
Di Jerman sendiri, lanjutnya, alat ini benar-benar dijadikan
terobosan untuk orang yang sibuk tak ada waktu untuk latihan angkat
beban. Dengan memanfaatkan teknologi EMS, hanya butuh sesi latihan
singkat namun hasil yang optimal dan memuaskan.
"Dengan alat stimulasi otot ini, tubuh terasa lebih kencang, massa otot meningkat, lemak dalam tubuh terbakar," katanya.
Donny pun mengatakan, untuk mencapai hasil maksimal, mereka yang datang ke tempat gym-nya
harus mengikuti program latihan khusus. Mulai dari Program Latihan
Dasar (20 menit), Program Selulit (5 menit), dan Program Relaksasi (5
menit).
"Dalam program latihan dasar, EMS akan mengalirkan listrik sebesar 85 Hz yang dapat menstimulasi otot dalam tubuh," ucap Donny.
Ia mengklaim, jumlah listrik yang dikeluarkan bersama nerve centre natural (pusat alami saraf) aman untuk tubuh manusia. "Program ini hanya butuh waktu 20 menit," lanjutnya.
Sementara untuk Program Selulit, setelah melakukan program latihan
20 menit, pembakaran di dalam tubuh mulai terjadi. Dalam program ini,
pelanggan tidak membutuhkan gerakan apapun karena mesin akan membakar
lemak yang ada di bawah kulit.
"Sama seperti akupuntur tapi tidak pakai jarum. Tubuh kita
digetarkan dengan aliran 7 Hz yang diberikan secara terus-menerus,
program ini membantu mempercepat proses pembakaran lemak," kata dia.
Jika dikombinasikan dengan pola makan yang sehat, pelanggan akan
merasakan perbedaan berat. Untuk Program Relaksasi, penting dilakukan
untuk mendinginkan tubuh dan mencegah terjadinya kelelahan.
"Aliran listrik sebesar 100 Hz akan mengalir keluar masuk otot
Anda, meregangkan bagian-bagian tubuh yang kaku setelah melakukan
latihan, juga untuk melancarkan sirkulasi darah."
Melakukan kegiatan olahraga dengan alat canggih ini, akan sangat
membantu bagi mereka yang sibuk. Sebab, sangat efisien. Hanya 20 menit
latihan, Anda bisa merasakan melakukan aktivitas olahraga enam jam di
tempat gym.
"Buat kalangan sibuk, tentu ini sangat efektif waktunya. Kalau
menurut saya pribadi, bukan hanya enam jam, tapi sama dengan empat hari
di gym."
Bahkan, meski latihan dasar hanya dilakukan 20 menit, namun rasa capeknya seperti melakukan kegiatan olahraga dua jam di tempat gym. Efeknya juga akan sangat luar biasa, bisa tiga kali lipat seperti dilatih oleh trainer hard core.
Ini, lantaran EMS menggetarkan tubuh di setiap delapan titik (ada
delapan titik otot, jika digetarkan akan mengaktifkan muscle group di
sekitarnya). Jadi, dengan menggetarkan muscle spinder ini
jaringan otot yang di sekelilingnya terlatih secara bersamaan, dan
karena langsung ke otot, jadi sangat sempurna efeknya, hasil yang
dirasakan bisa dibilang tiga kali lipat dibanding gym biasa.
"Dengan kata lain, kalau kita datang ke gym konvensional, kita baru bisa melatih delapan titik otot kita (otot besar, bisep, back, chess, abs, legs, blutuse) termasuk betis, shoulder di konvensional gym akan butuh enam jam untuk melatih itu semua."
Tapi, lanjutnya, rata-rata orang tidak mungkin untuk membuang waktu enam jam hanya fokus melatih otot-ototnya di tempat gym. Pasti butuh berhari-hari untuk kembali melatih otot satu per satu.
"Untuk melatih otot chest saja macam-macam gerakannya, ada butterfly, lower chest,
itu ada alat sendiri, belum tangannya itu makan waktu satu jam. Jadi
waktu saya bawa alat ini, ini benar-benar menjadi terobosan buat orang
sibuk."
Fisioterapi
Bukan hanya sekadar alat pembentuk otot yang juga bermanfaat untuk
membentuk postur tubuh seseorang lebih ideal. Teknologi canggih yang
diperkirakan memiliki harga setara dengan satu unit mobil Innova ini
ternyata juga bisa dimanfaatkan sebagai alat fisioterapi.
"Bahkan bisa juga untuk menyembuhkan orang yang punya cedera lower back dan cedera lainnya."
Karena menggunakan metode EMS, alat ini awalnya memang ditemukan
sebagai alat fisioterapi. Kemudian oleh Jerman dikembangkan menjadi sport equipment. Jadi Jerman selama 10 tahun mengembangkan alat ini untuk jadi alat fitnes.
"Alat ini, seperti komputer ada tombol-tombolnya untuk kekuatan di setiap otot."
Bahkan, bagi mereka yang mendambakan kulit sehat, hal ini juga bisa dirasakan berkat metode gym di Bodytec. Untuk memiliki kulit yang tampak sehat tentu bisa dimulai dari pembuluh darah yang lancar.
Pembuluh darah bertugas mengalirkan asupan-asupan yang diperlukan
untuk memperbaiki kondisi kulitdan menjaganya tetap sehat. Nah, untuk
menjaga pembuluh darah tetap lancar, sangat dianjurkan melakukan
olahraga rutin.
Perlu diingat, ada empat unsur yang dapat menjadikan seseorang
sehat, yakni jantung yang kuat, paru-paru sehat, pembuluh darah yang
lancar dan darah yang bagus. Oleh karena itu, kebugaran tubuh sangat
erat kaitannya dengan kesehatan kulit. Orang yang sehat akan memiliki
otot, badan dan kulit yang bagus.
Berapapun usia Anda, terutama mulai dari 15 tahun, bisa
memanfaatkan alat ini untuk berbagai keperluan. Namun, bagi mereka yang
memiliki penyakit kanker, tumor, diabetes akut, jantung , epilepsi, ibu
hamil disarankan untuk tidak menggunakan alat ini.
Apa kata dokter?
Efektif atau tidaknya melakukan kegiatan olahraga dengan EMS
bodytec diakui oleh dr Andi Kurniawan SP.KO, sebagai metode olahraga
yang aman. Ini, karena alat ini mampu meningkatkan otot dan menurunkan
berat badan lebih efektif.
Namun, katanya peru diingat. Ada beberapa komponen dalam setiap
kegiatan olahraga. Komponen olahraga tersebut adalah latihan beban dan
aerobik.
"Nah ada aerobik tidak di situ? Kebugaran cardiorespiratory fitness
tidak ada di situ, dia hanya latihan yang efeknya langsung tapi secara
kebugaran tidak melingkupi semua aspek kebugaran," ujar Andi.
Jadi olahraga seperti apa yang harus dilakukan untuk menjaga kebugaran?
Pertama, lihat individunya seperti apa, mereka yang kelebihan berat badan, latihan seperti meloncat akan membebani sendi.
"Yang kedua, untuk orang yang tidak pernah olahraga sebelumnya, sebaiknya jangan langsung lakukan olahraga high impact intensity, karena nantinya yang ada justru cedera yang didapat."
Mulailah dari olahraga dengan durasi pendek, dan ringan, baru kemudian mulai ditingkatkan sedikit demi sedikit.
Kekuatan mengatur pola makan
Tak hanya fokus melakukan aktivitas olahraga untuk mewujudkan
resolusi memiliki tubuh ideal di tahun 2016 ini. Banyak pula kalangan
masyarakat memilih menjalani diet agar keinginan langsing dan memiliki
tubuh ideal terwujud.
Seperti yang dilakukan wanita bernama Mega Edyawati. Gadis 20 tahun
ini semula memiliki berat badan 120 kilogram. Bahkan saat di bangku
Sekolah Dasar, berat badannya mencapai 70 kilogram. Sudah bukan hal baru
baginya saat mendengar dipanggil dengan sebutan gajah, hingga disangka
sebagai ibu-ibu saat tengah berada di dalam angkot.
Sempat menjalani diet dan berbagai jenis olahraga, seperti renang, yoga, gym,
akhirnya gadis yang semula mengenakan celana ukuran XXXL ini bisa
mengurangi berat badannya hingga mencapai 20 kilogram lebih, namun dalam
waktu yang cukup lama, satu tahun.
Beruntung, dia akhirnya menemukan LightWEIGHT Challange (LWC) 2015,
dimana setiap peserta dibekali pengetahuan tentang kalori, edu games
agar tidak bosan dengan program penurunan berat badan, hingga pembekalan
secara psikologis.
"Booklet supaya pengetahuan peserta bertambah, dipadu
dengan adanya aplikasi edu games yang kami rancang khusus untuk membantu
reflek dan kontrol diri terhadap makanan, dan tahu cara memilih makanan
yang baik untuk tubuh," kata Program Manager Lighthouse, Vera
Napitupulu.
Dengan mengikuti berbagai tahapannya, Mega berhasil menurunkan
berat badannya hingga 23 kilogram dalam waktu tiga bulan, kini dia bisa
menggunakan pakaian dengan ukuran M.
Tiga hari pertama, dia melakukan detoks, dengan hanya mengonsumsi
sayur dan buah. Kemudian dia konsumsi sayur, omelet dari satu butir
telur ayam kampung atau ayam negeri, dua slice roti gandum, boleh pakai
selai buah tapi hanya satu sendok teh.
Lebih dari satu bulan melakukan hal tersebut, di bulan berikutnya
dia mulai menambahkan nasi dalam daftar makannya, namun tetap dengan
ukuran kecil, nasi dalam takaran hanya sebanyak satu cup gelas air mineral untuk satu hari.
"Enggak susah kok, kalau sudah dijalani, semua tergantung dari diri kita sendiri," jelas Mega pada VIVA.co.id.
Dia juga menjelaskan ada tiga pantangan selama menjalani program, yaitu tidak mengonsumsi gula, tepung, minyak.
"Ini yang paling sulit, karena aku suka banget sama cakue, mi
instan, pernah sekalinya coba cakue, meski hanya ujungnya, sudah senang
banget," jelas mahasiswi jurusan Marketing Communication ini.
Tapi dia berusaha menahan diri dengan mengontrol pikirannya, dan memotivasi diri sendiri.
"Iya, salah satu rules di LWC adalah mengajarkan untuk selalu memikirkan dan mendengarkan perut, bukan mata. Tanyakan perut lapar tidak," kata Vera.
Motivasi Mega untuk bisa mendapat tubuh ideal bukan hanya karena
agar mendapat penampilan yang lebih baik, tubuh yang lebih sehat, tapi
juga untuk mencapai impiannya sebagai seorang Marketing Communication.
"Di Lighthouse kita diajarkan untuk menghargai diri sendiri dan
mengatur pola makan dengan memilih makanan yang sehat dan tepat. Sehat
yang bonusnya berat badan turun," ujar dia.
"Siapa bilang diet itu tidak makan, diet itu bisa makan seperti orang normal lainnya kok," ujar gadis yang ingin memiliki usaha kuliner yang mengutamakan keseimbangan jumlah kalorinya.
0 Response to "Cara Kilat Kikis Lemak"
Post a Comment