Siapa yang suka merokok, bagi
yang menyukai kegiatan yang satu ini tentu sangatlah menikmati ketika
sedang menghisap rokok bahkan ada yang sampai memilih ngerokok ketimbang
makan, hah kok bisa ??.
Bahkan bagi mereka para pecandu rokok, satu hari saja tanpa rokok
rasanya lidah terasa pahit dan makan pun tidak senikmat sesudah merokok,
namun dibalik itu semua tahukah anda akibat asap rokok itu bakalan
berimbas negatif kepada orang lain yang menghirupnya.
Bagi mereka para pecandu berat sering berkata kami merokok tidak
mengganggu orang lain kok, tapi kenyataannya berbanding terbalik karena
secara tidak langsung anda telah mengganggu orang lain. hal ini terjadi
dengan seorang gadis cantik yang telah terkena dampak dari asap rokok
tersebut, sebut saja namanya Echa, Echa mengidap asma dan harus masuk
rumah sakit akibat susah nafas, bahkan dia harus bernafas dengan
mengandalkan selang oksigen, ditengah sakit yang ia rasakan Echa menulis
pesan untuk para prokok yang tidak memperhatikan lingkungan ditempat
dia merokok.
“Saya tahu, diantara kalian berfikir bahwa merokok itu sebagian dari
hidup. Tapi apakah kalian memikirkan kehidupan kami? Yang tidak bisa
menghisap asap rokok?
Saya disini percaya dan merasakan bahwa memang benar asap rokok
berbahaya untuk perokok pasif. Saya mewakili anak-anak Indonesia yang
terkena asma akibat asap rokok pasif.
Tuhan dan teman-teman saya masih menyanyangi saya karena paru-paru saya
sudah menghitam dan tidak jadi untuk diangkat. Doa merekalah.
Saya peduli kepada mereka yang terbaring memakai oksigen. Cukup saya
disini yang mewakili teman-teman untuk tidak menjadi seperti ini.
0 Response to "Pesan Menyayat Hati Dari Wanita Yang Terkena Imbas Asap Rokok"
Post a Comment