Ini 5 Manfaat Jeruk Nipis Untuk Wajah


Jeruk nipis merupakan salah satu buah yang mengandung vitamin C paling tinggi, itulah sebab nya rasa asam yang sangat pekat pun terkadang membuat wajah kita menciut karena menelan air jeruk nipis. Walaupun jeruk ini sangat asam, namun bukan berarti tidak mempunyai khasiat sama sekali, justru sebaliknya jeruk nipis ini mempunyai banyak manfaat, dan salah satunya banyak di gunakan untuk merawat wajah. Wajah adalah bagian dari anggota tubuh yang sangat penting untuk dijaga kesehatannya, karena jika wajah tidak sehat maka bisa saja menimbulkan masalah seperti kulit kusam, jerawat, dan masih banyak lagi.

Apabila wajah sudah di tumbuhi jerawat, maka tentunya kita tidak akan nyaman bukan dalam menjalankan aktivitas, oleh karena itu sebelum wajah anda bermasalah ada baiknya anda rawat dengan menggunakan buah ini. Ada 5 manfaat jeruk nipis yang bisa anda manfaatkan untuk merawat wajah, nah jika sebelumnya anda tidak mengetahuinya, maka di bawah ini akan saya bagikan kelima manfaat jeruk nipis.

Ini Dia 5 Manfaat Jeruk Nipis Untuk Wajah

Mengatasi masalah jerawat
Salah satu manfaat dari jeruk nipis untuk wajah ini adalah mampu mengatasi masalah jerawat, bagi anda yang mempunyai masalah jerawat dan tak kunjung sembuh maka anda bisa menggunakan buah asam ini. cara menggunakan jeruk nipis ini yaitu siapkan satu buah jeruk nipis, kemudian belah menjadi dua bagian lalu oleskan di wajah yang berjerawat, tunggu sampai dua puluh menit. Jika sudah selesai maka anda bisa membilas nya dengan air bersih, selamat mencoba ya !

Mengatasi kulit wajah kusam
Kulit wajah kusam memang menjadi masalah besar bagi semua orang, terutama para ladies karena wajah merupakan salah satu bagian tubuh yang pertama kali di lihat orang lain, baik itu sahabat, rekan kerja dan yang lainnya. Jika wajah kita kusam, lalu bagaimana kita bisa percaya diri untuk bertemu dengan mereka ? tenang saja, karena anda dapat mengatasi masalah ini cukup dengan menggunakan jeruk nipis. Cara nya sama dengan cara pertama tadi ya sob, yakni dengan menggunakan air jeruk nipis dan kemudian di olesan di seluruh wajah selama setengah jam.

Membasmi komedo
Bagi anda yang mempunyai banyak komedo, terutama di bagian T sekitar hidung maka anda tak perlu takut karena anda bisa menghilangkan komedo dengan cara yang paling mudah, yaitu dengan memanfaatkan jeruk nipis. Jeruk nipis ini dapat anda oles di sekitar daerah T atau yang ada komedonya, tunggu sampai air jeruk nipis mengering dan meresap didalam kulit wajah.

Mampu mengangkat sel kulit mati
Manfaat lain dari jeruk nipis ini juga bisa membantu anda dalam mengangkat sel – sel kulit mati yang ada pada wajah, sel kulit mati terkadang membuat wajah menjadi gelap dan juga terlihat sangat kusam. Nah, dengan menggunakan jeruk nipis ini maka dijamin sel kulit mati pun akan terangkat, mengapa demikian ? karena kandungan vitamin C dann zat asam nya sangat besar, sehingga mampu mengangkat sel kulit mati.

Mengatasi masalah wajah berminyak
Ini dia gambaran kulit wajah saya, berminyak memang membuat kita tidak bisa tampil percaya diri, terutama pada siang hari saat mentari sudah berada di atas. Bagi anda yang mempunyai masalah wajah berminyak seperti saya, maka anda bisa memanfaatkan jeruk nipis ini. Caranya sama seperti diatas, yaitu dengan mengoleskan air jeruk nipis diseluruh wajah, tunggu saja sampai 30 menit kemudian bilas lagi dengan air.

Ada banyak sekali manfaat jeruk nipis, terutama bagi kulit wajah kita yang terkadang mempunyai berbagai masalah, agar kulit wajah tetap sehat maka gunakanlah jeruk nipis ini untuk menjaga kulit wajah anda sehingga tetap cantik.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ini 5 Manfaat Jeruk Nipis Untuk Wajah"

Post a Comment